Jumat, 20 Desember 2019

MAHASISWA KKN 55 UNIVERSITAS TRUNOJOYO MADURA TURUT SERTA DALAM PELAKSAAN POSYANDU



Foto saat kegiatn POSYANDU berlangsung

Kamis, 19 Desember 2019, Pademawu Barat, Pamekasan - Pos Pelayanan Terpadu (Posyandu) merupakan salah satu bentuk Upaya Kesehatan Bersumberdaya Masyarakat (UKBM) yang dikelola dari, oleh, untuk, dan bersama masyarakat, guna memberdayakan masyarakat dan memberikan kemudahan kepada masyarakat dalam memperoleh pelayanan kesehatan dasar. Kegiatan Posyandu rutin dilaksanakan oleh masyarakat minimal 1 kali dalam sebulan. Saat penerjunan mahasiswa KKN di Desa Pademawu Barat tepat dengan dilaksanakannya kegiatan Posyandu pada hari Kamis tanggal 19 Desemer 2019. Pada hari itu lebih difokuskan untuk pelayanan ibu hamil dan kesehatan anak pada Posyandu, dilakukan penimbangan, pengukuran tinggi badan, pengukuran lingkar kepala anak, pemantauan aktifitas anak, pemantauan status imunisasi anak, pemantauan terhadap tindakan orangtua tentang pola asuh yang dilakukan pada anak, pemantauan tentang permasalahan anak balita, dan lain sebagainya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

PROFIL DESA PADEMAWU BARAT

Desa Pademawu Barat berada di wilayah administrasi Kabupaten Pamekasan. Desa Pademawu Barat terdiri dari tujuh (7) Dusun yaitu: Du...